Jumat, 11 Oktober 2013

PROFIL LEMBAGA

Riwayat Singkat :

Sekilas Tentang LKP - Sahabat Belajar Pada Masa Lalu :
Bermula dari 3 orang (Imam Muttaqien, A.Bajarmi & Muhammad Syarif) Alumni dari Madrasah Aliyah Negeri 2 Martapura, Kabupaten Banjar angkatan 2010. Mereka berfikir bagaimana caranya mencari pekerjaan sampingan? Lalu muncullah ide untuk membuka bimbingan belajar atas usulan Imam muttaqien, kemudian usulan tersebut langsung di respon baik oleh rekannya, dan akhirnya mereka pun mencari anggota dengan mengajak 2 rekan terdekatnya (Ismah & Nurulita Aulia) untuk saling bekerja sama membentuk sebuah layanan bimbingan belajar dan private. Mereka juga berkonsultasi dengan Husin,S.Pd.I (Guru B.Inggris) yang nantinya juga dilibatkan sebagai ketua dalam lembaga yang akan dibentuk. Seiring berjalannnya waktu, rencana untuk membentuk lembaga bimbel/kursus juga didukung oleh orang tua masing-masing dan rekan terdekat lainnya setelah melihat akan peluang yang cukup menjanjikan karena banyaknya pelajar yang dengan antusias mengikuti bimbingan belajar non-formal di luar sekolah.

Kemudian pada tanggal 17 Juli 2010 terbentuklah sebuah lembaga bimbingan belajar dan Privat yang diberi nama “SAHABAT BELAJAR”. Lembaga Kursus dan Pendidikan (LKP) ini memulai gerakannya di bidang pendidikan dengan menggarap siswa sekolah dasar SD & SMP.  Dengan struktur kepengelolaan 6 orang antara lain :

  1. KETUA            :  Husin,S.Pd.I  + Tentor B. Inggris,
  2. WAKIL            :  Imam Muttaqien + Tentor IPA dan Fisika, 
  3. SEKRETARIS  :  Muhammad Syarif  + Tentor Kursus Komputer,
  4. BENDAHARA :  Nurulita Aulia + Tentor Bahasa Indonesia,
  5. DIVISI HRD     :  Ahmad Bajarmi + Tentor Matematika (2010-2012),
  6. DIVISI LITBANG :  Ismah + Tentor Matematika dan Calistung. 
Berkut lampiran struktur organisasi beserta tugas pokoknya :
Dengan tamabahn manajemen sumber daya manusia (SDM) Instruktur/Tentor/Teknisi dari hasil rekruting mitra perkuliahan (Mahasiswa) dari beberapa fakultas dan perguruan tinggi yang ada di daerah Martapura dan Banjarbaru sesuai kualifikasi masing-masing bidangnya.

Dengan berrmodalkan uang patungan Rp.5000 /6 orang, dan prasarana yang seadanya mulai mirintis dari menyebarkan brosur yang dibuat oleh Muhammad Syarif dan melakukan survei langsung ke beberapa sekolah-sekolah di kawasan Martapura untuk promosi dan sosialisasi pendafaran bimbel, hingga akhirnya manajemen kepengelolaan lembaga mampu berkembang secara bertahap dari tahun ketahun. Beberapa kritik dan saranpun direspon secara positif , bahwa itulah bagian dari proses pendewasan dan perkembangan lembaga nantinya. Sejak saat itulah LKP Sahabat Belajar terus berbenah dan dapat berkontribusi untuk lebih memberi arti kepada dunia pendidikan khususnya masyarakat di Kalimantan Selatan.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Visi :

Menjadi lembaga kursus dan bimbingan belajar yang mampu memenuhi kebutuhan akan pendidikan non-formal guna membantu proses belajar dan mengembangkan potensi bakat.

Misi :

  1. Menghasilkan siswa berprestasi yang mampu mengembangkan ilmu dan wawasannya
  2. Mengembangkan kepribadian generasi muda dalam dunia pendidikan.  
  3. Menciptakan sumberdaya manusia yang handal dan berkualitas dengan tetap berpegang teguh pada iman dan taqwa 
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Izin Operasional :

Lembaga Kursus dan Pendidikan (LKP) Sahabat Belajar terbentuk pada tanggal 17 Juli 2010 dan sudah mendapat ijin opersional dari Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar dengan SK Izin Operasional Nomor.421.9/016/PAUDNI/2013, dan juga sudah terdaftar di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia BPC (HIPMI) yang berdomiosili di Kalimantan Selatan dan belum memiliki cabang.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Lokasi Tempat :

Alokasi kegiatan sementara yaitu rumah milik orang tua Muahammad Syarif di jln. Sekumpul No.17 RW.03/RW.01 Martapura Kalimantan Selatan, kawasan yang terletak dipinggiran jalan strategis dan ramai dilewati masyarakat setempat.

----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Sasaran :

Sasaran dalam Lembaga Kursus dan Pendidikan (LKP)  ini adalah :
Pelajar, Mahasiswa, Umum.
Ø Untuk SD (kelas I, II, III, IV, V, VI)
Ø Untuk SMP (kelas VII, VIII, IX)
Ø Kelas Khusus Private (Persatuan mata pelajaran pilihan)

Pada awal tahun 2014, LKP - Sahabat Belajar berencana membuka kursus dibidang komputer yang akan dikelola oleh Muhammad Syarif meliputi sasaran bagi pelajar, mahasiswa dan umum.
Dengan tiga kategori pilihan kursus :
- Tingkat Dasar, 
- Tingkat Terampil 
- Tingkat Mahir
---------------------------------------------------------------------------------------------------------- 

Bidang Bimbingan Belajar :

Ø Baca-Tulis-Hitung (Calistung),
Ø B. Indonesia,
Ø B. Inggris,
Ø Matematika,
Ø IPA dan Fisika.

Bidang Kursus Komputer :

Ø Paket Office (Word, Exel, Power Point)
Ø Desain Grafis (FotoShop, Corel Draw)
Ø Teknisi (Pengenalan hadware, perakitan, instalasi-perbaikan)
Ø Pemrograman Web (Dasar Web-HTML,PHP)
Ø Pemrograman Deskop (Fox pro, Delphi)
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Lama Pendidikan :

- Pertemuan SD = 1 Minggu 2 kali @ 90 menit (1 setengah jam)
- Pertemuan SMP = 1 Minggu 3 kali @ 90 menit (1 setengah jam)

Pertemuan Kursus Komputer = 1 Minggu 2 kali pertemuan
Kategori Tingkatan :
- Tingkat Dasar = 1 Jam
- Tingkat Terampil = 1 Jam
- Tingkat Mahir = 1 Jam

----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Sistem Pendidikan :

  1. Untuk bimbel SD dan SMP : Teori, melalui metode Ceramah, tanya jawab dan penugasan
  2. Untuk Kursus komputer : modul pembelajaran - praktikum - projek pembelajaran.

Instruktur /Tentor /Teknisi :

Instruktur / Sumber Belajar adalah instruktur yang sudah ada di LPK Sahabat Belajar yang dalam perekrutannya memperhatikan latar belakang sebagai berikut :
  1. Berpendidikan minimal SLTA
  2. Mempunyai sertifikat seminar dan keterampilan bakat kursus
  3. Memiliki sikap mental dan etos kerja yang baik.
  4. Berpengalaman baik praktek atau teori.
  5. Diutamakan alumi / lulusan dari mitra perkuliahan yang sesuai dengan bidang ahlinya,  sehingga tidak menemui kesulitan dalam menyampaikan materi.

Pelayanan Kepada Peserta Bimbel dan Kursus :

Setiap peserta bimbel dan kursus diberikan fasilitas yang diharapkan dapat meningkatkan minat  belajar dan mengembangkan potensi bakatnya dalam proses bimbingan belajar diantaranya :
  • Sarana dan Prasarana yang memadai untuk kebutuhan pendidikan
  • Pelajaran yang mudah dipahami
  • Pelayanan dari para instruktur dan tenaga administrasi yang maksimal.
  • Pemilihan waktu kursus dan lamanya kursus tidak dibatasi.
  • Konsultasi via telepon dan SMS dari masing-masing instruktur/tentor, 
  • Konsultasi pemilhan sekolah favorit setelah lulus dan usaha mandiri kursus
  • Menerima kelompok belajar (minimal 3 orang / maksimal  5 orang) 
  • Menerima bimbingan per-mata pelajaran (Private)   
  • Hasil Praktek kursus komputer dapat dimanfaatkan/dikembangkan untuk wawasan dalam bekerja/usaha sendiri (memulai usaha dibidang office, desain grafis dan pemrograman).

Pemantauan Peserta Belajar dan Kursus :

  1. Kehadiran peserta belajar di catat melalui Buku Absensi Siswa
  2. Diadakan Ujian Lokal Praktikum (ULP) bagi siswa yang telah menyelesaikan program pelatihan kursus komputer yang dapat dijadikan sertifikat belajar untuk melamar pekerjaan atau berwiraswasta.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Unduh Brosur & Formulir di Sini : 

- masih proses -

----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Contact Person Admin :  08981114464 / (0511) 7722679 - by Syarif
-----------------------------------------------------------------------------------------------

0 komentar:

Posting Komentar